Cara Cek Masa Aktif Kartu 3 Paket Blackberry 6 Bulan

Cara cek masa aktif kartu 3 mudah untuk BBM. Kartu GSM 3 merupakan salah satu provider yang menawarkan berbagai macam fasilitas dengan harga yang murah. Selain itu, BBM merupakan aplikasi yang kian banyak digunakan oleh setiap orang atau pengguna, baik bagi pengguna BB ataupun pengguna android. Pasalnya, paket blackberry dari kartu 3 sendiri tergolong paket paling murah jika dibandingkan dengan provider lainnya. Tak heran jika banyak kawula muda lebih memilih provider ini jika dibandingkan provider lainnya, dengan alasan biaya BBM-an lebih murah dan praktis.


cara cek masa aktif kartu,cara cek masa aktif kartu 3,3care jagoan internet,cek masa aktif kartu xl,cara memperpanjang masa aktif,memperpanjang masa aktif kartu 3,cara memperpanjang masa aktif,

Baca juga : Cara Cek MAC Address Laptop Termudah

Adapun salah satu program paket BB dari kartu 3 ini yaitu paket Blackberry Three Socialite 6 bulan yang bisa didapatkan di counter-counter mana pun. Kartu perdana dari 3 ini dijual dengan harga 125 ribu rupiah. Setelah diaktifkan, maka kartu 3 BB ini dapat langsung digunakan untuk handset Blackberry serta pengguna juga dapat memakai layanan Socialite yang dipersembahkan oleh 3. Walaupun diberi nama paket Socialite, namun para pengguna masih tetap mendapatkan akses berupa full internet social Networks dan browsing, seperti Yahoo Messenger, Twitter, MySpace, Facebook dan lainnya. Namun, bagaimanakah cara cek masa aktif kartu 3 untuk paket BBM ini?

Sebelum beranjak ke cara-cara melihat masa aktif dari kartu 3 ini, kita pahami dulu nih apa saja keuntungan yang didapat dari paket Socialite ini. Agar Anda mendapatkan akses full internet browsing, maka Anda cukup memanfaatkannya pada browser bawaan platform Blackberry. Tak hanya itu saja, paket BB thee 6 bulan yang satu ini juga bisa dipakai ketika Anda ingin menjalankan WhatsApp. Paket BB Three 6 bulan tergolong sangat terjangkau, karena Anda hanya membayar 125 ribu rupiah saja untuk digunakan selama 6 bulan. Adapun untuk Anda yang sudah mengaktifkan paket ini dan ingin mengetahui cara cek masa aktif kartu 3.

Berikut Ini Ulasan Masa Aktif Kartu 3 Paket Blackberry

1. SMS ke 234

Untuk melakukan pengecekan masa aktif kartu 3 untuk paket BB ini, maka Anda bisa memanfaatkan SMS ke nomor 234. Adapun caranya adalah cukup ketik dengan format: INFO (spasi) BB dan kirim ke 234. Setelah itu, maka Anda bisa mendapatkan SMS pemberitahuan dari provider ini yang berkaitan dengan informasi masa aktif BB 3 yang Anda gunakan.

2. Panggilan ke *123#

Langkah lainnya adalah dengan menggunakan kode *123# pada BB kesayangan Anda. Adapun caranya cukup panggil *123# lalu tekan nomor 4 untuk menu blackberry. Setelah itu, ketik angka 7 untuk mengecek masa aktif Blackberry. Selain itu, Anda juga bisa langsung menekan kode *123*4*7# lalu panggil atau tekan OK. Dengan begitu, Anda akan langsung mendapatkan SMS notifikasi yang menjelaskan tentang masa aktif dari paket Blackberry Three ini.

Ya, itulah cara-cara cek masa aktif kartu 3 untuk paket BB dengan mudah dan cepat. Semoga membantu!

Previous
Next Post »